Fungsi Count pada Query SQL
Tutorial kali ini kita akan membahas Fungsi Count Pada Query SQL , Tidak jarang kita mendapatkan permasalahan tentang Cara Menghitung Jumlah Field / Data di Database berdasarkan kriteria tertentu atau berdasarkan Group Maupun Kelompok, Dimana Kita diharuskan menampilkan jumlah data di database dalam sebuah tabel yang ada. Untuk Lebih Jelasnya Memahami Fungsi Count disini akan dibahas dengan menggunakan contoh, misalnya kita mempunyai data dibawah ini
Mengenal Fungsi Count untuk menjumlahkan data
Berikut ini merupakan contoh data yang ada dalam sebuah tabel di database :
1. Kita akan menghitung jumlah data yang terdapat pada tabel tersebut, maka Query SQL -nya adalah :
Select Count(*) From Kota
Output :
Jumlahkota : 10
Bingung ?? Begini Script Lengkapnya ,,
example MYSQL :
<?php
$query=mysql_query("Select Count(*) From Kota");
$hasil=mysql_fetch_array($query);
echo "Jumlahkota : $hasil";
?>
example MYSQLi :
<?php
$query=mysqli_query($koneksi,"Select Count(*) From Kota");
$hasil=mysqli_fetch_array($query);
echo "Jumlahkota : $hasil";
?>
2. Kita akan menghitung jumlah propinsi yang terdapat pada tabel kota. Query yang digunakan adalah :
SELECT COUNT(DISTINCT propinsi) AS propinsi FROM kota
Output :
Propinsi : 5
3. Kita akan Menghitung Jumlah Data dari Masing-Masing Propinsi
SELECT propinsi, COUNT(propinsi) AS jumlah FROM kota GROUP BY propinsi
Output :
Query Count berfungsi untuk menghitung banyaknya data pada suatu tabel atau kolom. Pada query kedua ada Count(Distinct expresi) berfungsi untuk mengetahui banyaknya data (bukan banyaknya Row). Sehingga data yang sama akan dianggap satu kesatuan.
Contoh Study Kasus :
Menjumlahkan Dan Mengurutkan Data Pada MySQL
Pertanyaannya, gimana cara menampilkan daftar Agama beserta jumlahnya ? dan gimana mengurutkannya berdasarkan jumlah, dari paling banyak sampai paling sedikit ?
Jadi kurang lebih output yang diinginkan seperti berikut :
ISLAM (10)
KRISTEN (2)
HINDU (1)
Ok, langsung aja… berikut ini perintah SQL untuk menjawab kedua pertanyaan diatas :
select AGAMA, count(*) from DATA group by AGAMA order by count(*) desc
Untuk menjawab pertanyaan pertama, yaitu menampilkan Agama dan jumlahnya, dengan perintah “select AGAMA, count(*) from DATA group by AGAMA”.
Menjawab pertanyaan kedua, mengurutkan dengan menambahkan “order by count(*)” dan menampilkan dari paling banyak sampai paling sedikit, dengan menambahkan “desc”.